Untuk mendukung kinerja Printer Thermal Point Of Sale, Blueprint meluncurkan software terbaru untuk management restaurant dengan fitur-fitur terupdate dan kondisi payment di restoran yang dinamis. Software ini dapat digunakan oleh pemula bisnis atau pemilik bisnis keluarga yang ingin mengembangkan bisnisnya menjadi lebih maju.
Software Blueprint Point Of Sale merupakan software yang mengoperasikan printer kasir dan printer dapur. Software ini sudah dapat digunakan cukup dengan setting yang sangat sederhana, sehingga sangat mudah digunakan baik untuk user yang sudah mengerti software maupun orang awam yang belum pernah menyentuh software sekali pun.
Print out untuk struk captain checker untuk ditempelkan di meja, struk dapur untuk menyiapkan sajian, struk prebilling untuk disetujui pelanggan sebelum melakukan pembayaran, serta struk receipt telah tersedia di Software Point Of Sale Blueprint.
Kendala pengguna software baru adalah kekhawatiran bila ada kendala saat menggunakan software, bingung bisa minta solusi dari siapa?
Satu keistimewaan dari software ini adalah tersedianya software training di seluruh Indonesia. Pembeli cukup HADIR di training centre yang ditunjuk dan mendapat pelatihan cara men-set up dan menggunakan software ini. Untuk selanjutnya support juga dilakukan melalui training centre tersebut. Jadi pengguna software selalu ada penghubung lokal bila memerlukan support.
Blueprint Point Of Sale ini mendukung OS Windows 2000, Windows XP, Windows 2003, Windows Vista, Windows 7, dan Windows 8.
Blueprint banderol dengan harga Rp 2.000.000,- akan tetapi ditawarkan FREE selama pameran untuk pre-order Printer Point Of Sale A300.
Dengan investasi yang sangat minim, rumah makan yang sederhana sudah bisa tampil layaknya restoran dan kafe.
Dioperasikan dengan fitur touch screen bagi monitor dengan kemampuan touch screen (bisa juga menggunakan mouse conventional). Fitur Blueprint Point Of Sale